Manfaat madu untuk wajah ialah memberikan tambahan nutrisi. Selain menjadikan kulit cantik alami, juga sehat.
Madu merupakan salah satu bahan makanan dengan nutrisi lengkap. Tak hanya berkhasiat pada kesehatan tubuh, manfaat madu untuk wajah terbukti bagus.
Beberapa produk kecantikan menjadikan pemanis alami ini sebagai komposisi utama. Sebab kandungan antioksidan, vitamin serta mineral di dalamnya mampu memberikan nutrisi pada kulit. Tidak heran bila kemudian dijadikan sebagai bahan perawatan rutin rumahan. Lebih lengkapnya berikut ini manfaat madu untuk wajah!
- 10 Cara Bisnis Sembako yang Bikin Auto Sultan
- 10 Manfaat Jamu Sambiloto, Si Pahit yang Menyehatkan
- 10 Manfaat Masker Madu, Rahasia Kulit Glow Up
Manfaat madu pada wajah
Madu dengan kandungan nutrisinya dikenal sangat baik untuk menjaga kesehatan wajah. Jika mengalami masalah kulit seperti di bawah ini, segera lakukan perawatan dengan madu.
- Mengatasi eksim
Eksim merupakan peradangan pada kulit. Kondisi ini tidak hanya terjadi pada wajah saja, namun seluruh tubuh.
Kulit kepala menjadi bagian paling rawan dan memiliki resiko tinggi untuk terkena eksim. Jika terjadi peradangan, maka gejala yang muncul yakni kulit kering, gatal, lalu muncul ruam.
Eksim di wajah bisa diobati dengan madu. Hal ini karena sifatnya yang melembabkan, sehingga bisa mengatasi gejala yang ditimbulkan.
- Mengobati jerawat
Madu mampu membersihkan kulit dari kotoran serta mengontrol minyak berlebih yang menjadi penyebab jerawat. Saat mengoleskannya pada area wajah, maka nutrisi didalam seperti vitamin C dan E akan terserap dengan mudah. Oleh karena itu acne jadi lekas hilang.
- Melembabkan kulit wajah
Manfaat madu untuk wajah yang lain adalah sebagai pelembab. Memanfaatkannya sebagai masker sangat disarankan bagi pemilik kulit kering. Produk alam tersebut membantu melembabkan, menghaluskan dan mengenyalkan. Jika digunakan secara rutin, maka akan terlihat hasilnya.
- Anti aging
Wajah yang mulai memperlihatkan gejala penuaan bisa diatasi dengan menggunakan madu. Keriput halus atau pori-pori yang membesar berangsur memudar jika rutin menggunakan masker berbahan ini. Vitamin C dan E serta sifat antioksidannya membantu peremajaan kulit secara optimal.
- Memudarkan bekas luka
Saat ada luka pada wajah dan berbekas tentu sangat mengganggu. Tenang saja sebab madu bisa mengatasi masalah tersebut dalam waktu singkat.
Pastikan untuk mengoleskan madu pada bekas luka di wajah secara rutin. Antibakteri dan antioksidannya membuat dapat meregenerasi kulit secara maksimal. Perlahan bekas luka akan memudar dan hilang.
- Membersihkan pori-pori
Wajah adalah bagian tubuh yang paling sering terkena kotoran seperti debu dan polusi. Jika tidak dibersihkan dengan baik maka sederet masalah kulit akan bermunculan.
Untuk mencegah masalah tersebut, gunakan masker berbahan utama madu setidaknya dua kali seminggu. Pori-pori akan terjaga kebersihannya berkat sumber antioksidan.
- Sebagai eksfoliator
Eksfoliator penting dalam merawat kesehatan kulit wajah. Gunakan madu dengan gula sebagai scrub agar bisa mengangkat kotoran dan kulit mati. Ini akan memberikan kelembaban serta mencegah terjadinya penuaan dini.
- Mencegah kulit terbakar
Sebagai pemilik nutrisi antioksidan cukup tinggi, madu memberikan manfaat terhadap penyembuhan luka bakar. Penggunaan secara rutin akan membuatnya pudar secara perlahan. Bahkan, bahan tersebut juga ampuh mengatasi sunburn, lho.
- 20 Pilihan Ide Bisnis Masa Depan Berprofit Tinggi!
- Klasifikasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah, Pebisnis Harus Tahu!
- 13+ Pilihan Usaha untuk Wanita dengan Modal Kecil
- Daftar Peluang Usaha 2022 Paling Menjanjikan, Bisnis Madu Salah Satunya!
- Strategi Membangun Bisnis dengan Menjadi Distributor Madu
- Kulit jadi glowing
Vitamin dan mineral kompleks pada madu akan mudah terserap oleh kulit. Hal itu membuatnya lebih glowing sekaligus sehat. Kebutuhan akan vitamin C dan E untuk membentuk kolagen tercukupi karena menggunakan madu sebagai masker.
- Mencerahkan kulit wajah
Jika wajah kusam artinya kondisi kulit mulai kering dan terjadi penumpukan sel kulit mati. Cara terbaik untuk mengatasi masalah ini ialah mengaplikasikan masker madu secara rutin. Perlahan kulit akan tergenerasi, sehingga tampak cerah kembali.
Resep masker madu
Manfaat madu untuk wajah sangat beragam, cara untuk bisa merasakannya secara langsung mempraktekkan resep masker madu.
Ada beberapa resep masker madu yang bisa dibuat sendiri dengan mudah, ikuti langkahnya berikut.
- Madu dan putih telur
Madu bisa dikombinasikan dengan putih telur. Campuran ini ampuh mengatasi berbagai masalah pada wajah, seperti jerawat, kulit kering dan mengangkat sel kulit mati.
Cara membuat dan mengaplikasikan masker madu putih telur:
- Siapkan satu sendok makan madu dan 1 butir telur.
- Pisahkan putih telur dengan kuningnya, lalu tempatkan pada wadah bersih.
- Setelah itu masukkan madu satu sendok makan dan aduk sampai rata.
- Sebelum mengaplikasikannya, pastikan mencuci wajah terlebih dahulu.
- Aplikasikan secara merata ke permukaan kulit wajah.
- Tunggu sekitar 15 menit, lalu bilas bersih dengan air hangat
Aplikasikan resep tersebut dua minggu sekali untuk wajah kencang dan bebas jerawat.
- Madu dan lemon
Selain putih telur, madu juga bisa dicampur dengan lemon. Menggunakan masker ini akan membuat kulit wajah jadi cerah dan lembab.
Cara membuat masker madu lemon:
- Siapkan dua sendok teh madu dan 1 buah lemon.
- Peras lemon pada satu gelas hingga airnya habis
- Campurkan dua sendok teh madu dan aduk sampai rata
Gunakan masker pada wajah yang sudah dibersihkan dan tunggu kurang lebih 10 menit. Kemudian bilas dengan air dingin serta keringkan.
- Madu dan alpukat
Manfaat madu untuk wajah juga bisa dirasakan setelah menggunakan masker dari campuran alpukat. Cara membuatnya yakni sebagai berikut:
- Siapkan satu buah alpukat dan satu sendok makan madu murni.
- Potong alpukat menjadi dua bagian dan ambil dagingnya secukupnya.
- Campurkan madu dan aduk hingga rata.
Aplikasikan masker secara menyeluruh ke permukaan wajah dan tunggu selama 20 menit. Bilas hingga bersih dan lakukan perawatan ini secara rutin dua sampai tiga kali seminggu.
- Madu dan lidah buaya
Selanjutnya adalah madu dan lidah buaya, perpaduan dua bahan ini juga bisa memberikan perawatan maksimal untuk kulit wajah.
Cara menyiapkan masker lidah buaya dan madu:
- Kupas kulit lidah buaya dan ambil gelnya
- Haluskan gel tersebut dalam wadah
- Lalu tambahkan madu secukupnya dan aduk.
Bersihkan wajah lalu aplikasikan masker tersebut pada wajah secara merata. Tunggu hingga 30 menit lalu bilas dengan air hangat.
Manfaat madu untuk wajah tidak perlu diragukan lagi. Satu bahan alami ini bisa dikombinasikan dengan lainnya agar mendapatkan khasiat maksimal. Namun sebagai catatan yakni sebelum mengaplikasikan, pastikan kulit dalam keadaan bersih.
Menjaga kesehatan kulit juga dibarengi dengan mengonsumsi makanan bergizi, minum cukup serta istirahat. Nah, untuk mendapatkan madu asli berkualitas, Madu Apik memiliki beberapa varian yang dapat Anda beli melalui situs resmi maupun marketplace. Yuk, mulai perawatan alami dari rumah!